Kegiatan Reses Anggota DPRD Kabupaten Bima, Edy Muhlis. |
Bima, Taroainfo.com-- Anggota DPRD Kabupaten Bima, Fraksi Nasdem melakukan reses dihari kedua Masa Sidang III tahun 2019, di Desa Riamau, Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima, Kamis (14/11/2019).
Dalam reses tersebut, Edy Muhlis S.Sos mendapatkan beberapa keluhan dari warga seperti, Air Bersih, DAM pertanian, percetakan sawah baru dan pengaspalan jalan.
“Cukup banyak aspirasi yang warga sampaikan ke saya, tentu ini akan menjadi perhatian dewan agar permasalahan tersebut bisa diselesaikan dengan baik,” kata Edy Muhlis.
Legislator Kabupaten Bima dua periode ini menambahkan bahwa seluruh keluhan dan masukan dari warga Desa Riamau khusus Dapil VI akan di masukkan dalam laporan hasil reses.
"Terkhusus untuk DAM dan perpipaan saya akan langsung komunikasikan kepala Dinas Perkim dan Dinas PU Kabupaten Bima agar bisa diselesaikan di tahun 2020” ungkapnya. (MUCH)