Iklan

Iklan

Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Peduli Melalui Kegiatan Jumat Berkah

Editor
8/07/20, 20:05 WIB Last Updated 2020-08-07T13:05:19Z
Lombok Utara , TaroaInfo.Com - Sebagai  bentuk kepedulian terhadap sesama, Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Ibu Hetty Andika Perkasa melalui Ketua Persit KCK Koorcab Rem 162 Ibu Kirana Rizal Ramdhani bersama pengurus melaksanakan kegiatan jumat berkah berbagi dengan warga masyarakat di  Dusun Sukadana Desa Sukadana Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara, Jumat (7/8/2020).

Di sela-sela kegiatan, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 162 mengatakan bahwa dirinya beserta pengurus Persit Koorcab Rem 162, mewakili Ketua Umum Persit KCK untuk menyalurkan bingkisan Paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Ibu Ketua Umum Persit untuk berbagi kepada masyarakat ditengah pandemi Covid-19, untuk di NTB sesuai arahan ibu ketua disalurkan di Desa Bayan Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara,” pungkasnya.

Dijelaskannya, selain ditengah Pandemi Covid-19, jumat berkah kali ini disalurkan kepada masyarakat di Kabupaten Lombok Utara mengingat daerah tersebut merupakan salah satu kabupaten yang terdampak bencana gempa bumi dua tahun lalu.

Ketua Persit KCK Koorcab Rem 162 berharap, semoga bingkisan sembako dari Ketua Umum Persit KCK Ibu Hetty Andika Perkasa, memberikan berkah dan manfaat dalam membantu meringankan beban masyarakat di tengah pandemi covid-19 saat ini.
“kegiatan positif ini dapat kita tularkan, untuk peka dan peduli dengan sesama, kita saling membantu bagi yang berkucukupan kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan, sehingga dapat membantu meringankan ditengah Pandemi Covid-19,” tutupnya.

Sedangkan perwakilan warga masyarakat desa yang menerima bingkisan Ibu Nurhayani, Ibu Dende Sahni dan Ibu Yussani pada kesempatan tersebut, menyampaikan ucapan terikasih kepada Ketua Umum Persit KCK Ibu Hetty Andika Perkasa.
“Semoga kebaikan Ibu Hetty Andika Perkasa dibalas oleh Allah SWT, dan Ibu bersama Bapak Jenderal Andika Perkasa selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan oleh Allah SWT,” ucap mereka memanjatkan doa kepada Allah SWT.
(MR-01)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Peduli Melalui Kegiatan Jumat Berkah

Terkini

Topik Populer

Iklan