Bima,Taroainfo.Com - Sungguh mengiris hati semua pihak jika melihat derita yang dialami oleh Afifah Dandan (7, tahun) menderita penyakit Komplikasi. Gadis retan asal desa Baralau Kecamatan Monta Kabupaten Bima itu, hanya dirawat dirumahnya, Lantara tidak memiliki biaya untuk menjalani perawatan dan pengobatan dirumah sakit.
Diketahui Afifah adalah anak yatim Piatu, kedua orang tuanya sudah meninggal dunia sejak ia masih kecil. Sekarang Afifah tinggal dengan orang tua asuhnya di RT. 01, RW. 01, dusun Sondo, desa Baralau.
Massa kecil yang seharusnya bisa bermain dan bercanda bahagia seperti bocah-bocah perempuan seusianya. Namun lain Nasib yang alaminya, ia harus berjuang melawan penyakit yang dideritanya.
"Sejak tiga tahun lalu, Afifah divonis oleh pihak media menderita penyakit komplikasi. Diantaranya, Penyakit Gizi Buruk, Sakit Perut, Paru-paru, Batuk-batuk dan Mencret,"kata Sarinah, orang tua asuhnya, Rabu (30/12/2020) kepada sejumlah awak media.
Sarinah menceritakan, kedua orang tua kandungnya sudah Meninggal dunia. sebelumnya Afifah sempat dibawa ke Ruma sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bima, karena anggaran menjadi kendala utama terpaksa harus dirawat dirumah sendiri.
"Afifah pernah menjalani perawatan di RSUD Bima, namun karena faktor ekonomi kami terpaksa harus merawatnya dirumah, dengan berobat tradisional sesuai kemampuan kami,"ujarnya.
Ia berharap kepada Pemerintah daerah, maupun pemerintah Propinsi NTB bisa membantu kondisi Afifah yang membutuhkan uluran tangan. Terlebih untuk membantu biaya pengobatannya.
"Kami berharap perhatian Pemerintah Daerah, pemerintah Propinsi NTB dan uluran tangan Dermawan maupun berbagai pihak untuk membantu meringankan biaya pengobatan anak yatim piatu ini, agar segera dirawat kembali ke rumah sakit,"harapnya.
Bagi para pemerhati yang mau memberikan donasi, Bisa menghubungi langsung pihak keluarganya melalui via telpon, number: 085253724543/0853-3722-6010.(MR-Red).