Remaja masjid se-kelurahan Ule kota Bima, menyerahkan bantuan untuk korban banjir dikecamatan Monta Kabupaten Bima. |
Bima,Taroainfo.com - Remaja masjid se-kelurahan Ule kota Bima menyambangi sekaligus menyerahkan bantuan untuk korban banjir dibeberapa desa di kecamatan Monta Kabupaten Bima, Minggu (04/04/2021).
Koordinator remaja masjid se-kelurahan ule, Muhlas menyampaikan bahwa Banjir yang menimpa warga kabupaten Bima sangat memprihatinkan. Apalagi banyak sekali warga yang belum tersentuh bantuan sembako maupun Pakaian.
Berangkat dari hal itu, kata Dia, Remaja Masjid Se-kelurahan Ule berinisiatif untuk melakukan penggalangan dana di lingkungan Ule dan membuat posko bantuan banjir di lingkungan Tolotongga.
Muhlas menyampaikan, Remaja Masjid tersebut yaitu Remaja Masjid Al-Aqsha Tolotongga, Remaja Masjid baburrahim Lewi jambu dan Remaja Masjid Al- Badriyah Songgela. Dalam Penggalangan dana tersebut Antusias dan partisipasi dari masyarakat sangat luar biasa.
"Bantuan seperti sembako dan pakaian layak pakai banyak kami peroleh dari Penggalangan dana tersebut,"lanjutnya.
Dikatakan pula, penggalangan dana dilakukan mulai tanggal 2 April 2021, Sabtu siang sampai sore hari, dan tanggal 3 April 2021, pada Minggu siang bantuan langsung disalurkan ke titik yang sama sekali belum tersentuh bantuan di kecamatan Monta tepatnya Desa Simpasai, sie dan desa tangga.
"Semoga bantuan bermanfaat, Meski yang kami Bawa Tidak mencukupi kebutuhan para korban banjir yang ada di wilayah yang kami fokuskan,"tandasnya.
(TR-02/Suky).