Iklan

Iklan

Jelang OPS Bina Kusuma Rinjani 2021, Polres Bima Gelar Latihan Pra Operasi

Editor
8/22/21, 07:59 WIB Last Updated 2021-08-22T03:53:41Z

BIMATAROAINFO.com- Kepolisian Resor Bima Polda NTB  menggelar Latihan Pra Operasi Bina Kusuma Rinjani 2021 dalam rangka penanganan kejahatan premanisme, streer crime, gelandangan, pengemis, anak jalanan  narkotika dan kejahatan lainnya serta kepatuhan masyarakat terhadap prokes Covid-19, bertempat di Aula Mapolres Bima, Sabtu, (21/8) pagi.


Lat Pra Ops Bina Kusuma Rinjani 2021 dipimpin langsung Wakapolres Bima Kompol Yusuf didampingi Kabag OPS AKP Herman, SH, Kasat Binmas Iptu Suhermansyah yang dihadiri juga Para Kasie dan Para Perwira dan anggota Polres Bima.


Dalam kesempatan tersebut Wakapolres Kompol Yusuf menyampaikan didalam Latihan Pra Operasi Bina Kusuma Rinjani 2021 meminta agar anggota yang terlibat untuk mengedepankan upaya pencegahan atau preemtif serta upaya pendekatan sesuai wilayah yang telah dipetakan.


“Tujuan pelaksanaan Bina Kusuma Rinjani 2021 adalah untuk pencegahan terhadap premanisme, gelandangan, pengemis, anak jalanan dan kejahatan lainnya yang meresahkan masyarakat dengan cara melakukan pembinaan terhadap kelompok, komunitas atau bagian dari masyarakat yang cenderung melakukan kejahatan serta menumbuhkan kepatuhan Masyarakat terhadap protokol kesehatan di tengah Pandemi Covid-19, ” Ujar Kompol Yusuf


Wakapolres Kompol Yusuf  berharap, dengan adanya kegiatan ini kasus kejahatan menurun bukan melonjak, kalau menurun berarti kita berhasil, dimana outputnya adalah kejahatan semakin menurun dan kamtibmas semakin stabil.


Ditempat yang sama Kabag Ops menyampaikan kegiatan Operasi Bina Kusuma Rinjani 2021 akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung tanggal  tanggal 24 s/d 5 September.


“Sasaran Operasi ini adalah sifatnya preemtif, dimana melakukan pembinaan terhadap kelompok maupun komunitas dan bagian masyarakat sehingga kita dapat melakukan pencegahan terhadap tindak kriminal yang akan terjadi, ” Ujarnya.


“Walaupun dimasa pandemi covid-19, Operasi ini tetap dilaksanakan sehingga personil kesehatan perlu dilibatkan dengan harapan protokol kesehatan merupakan skala prioritas di dalam pelaksanaan operasi bina kusuma Rinjani 2021,” tutup Wakapolres Bima Kompol Yusuf . 


*Taroa-01*

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Jelang OPS Bina Kusuma Rinjani 2021, Polres Bima Gelar Latihan Pra Operasi

Terkini

Topik Populer

Iklan