Iklan

Iklan

Polres Bima Gelar Pelatihan Operator dan Bhabinkamtibmas Menggunakan Aplikasi Silacak

Editor
9/16/21, 14:14 WIB Last Updated 2021-09-16T07:19:48Z




TAROAINFO.com- Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 Polres Bima menggelar Pelatihan Operator dan Bhabinkamtibmas dalam menggunakan Aplikasi Silacak, dilaksanakan di ruang Aula Mapolres Bima, Rabu (15/9/21).


Kegiatan pelatihan yang dilaksanakan dengan prokes ketat di ikuti oleh Wakapolres Bima Kompol Yusuf, Kasat Binmas Iptu Suhermansyah, Fungsional Epidemiologi Ahli Madya Ibu Sri Kurniawati, S.K.M, M.Epid serta Bhabinkamtibmas Polres Bima.


Dalam sambutannya, Wakpolres Bima mengatakan bahwa kegiatan pelaksanaan kegiatan pelatihan Aplikasi Silacak ini dengan tujuan untuk mencari dan memantau kontak erat dari kasus yang terkonfirmasi covid-19 dengan cepat dan akurat sehingga dapat segera ditangani


"Dengan adanya pelatihan ini agar Bhabinkamtibmas sebagai Tracer dapat mengikuti kegiatan pelatihan dengan serius dan mengaplikasikan di lapangan", pungkasnya


Ditempat yang sama, Kasat Binmas Juga menyapaikan bahwa mengingat pentingnya membangun kerja sama dan koordinasi antara tim puskesmas dengan Tracer untuk penguatan 3T sehingga kasus terkonfirmasi sedini mungkin dapat ditindaklanjuti guna mencegah penyebaran covid-19 serta pengentrian data Aplikasi Silacak dapat dilaksanakan dengan maksimal," Ucap Suhermansyah


“Dengan adanya tracer tersebut akan memudahkan Bhabinkamtibmas dalam memantau orang yang memiliki riwayat kontak erat dengan pasien yang terkonfirmasi,” 


Aplikasi Silacak adalah program penguatan tracing dalam penanganan pandemi Covid-19


“Harapannya dengan adanya pelatihan aplikasi ini, Bhabinkamtibmas dapat mengaplikasikan dilapangan dan segera berkoordinasi dengan empat pilar yang menggunakan dan menerapkan aplikasi ini, yakni Babinsa, Bhabinkamtibmas, pihak kelurahan, dan bidan desa atau bidan kelurahan atau tenaga kesehatan yang ditunjuk,” pungkas Wakapolres 



*Taroa-01*

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polres Bima Gelar Pelatihan Operator dan Bhabinkamtibmas Menggunakan Aplikasi Silacak

Terkini

Topik Populer

Iklan