KOTA BIMA, TAROAINFO.com - Ribuan warga Kota Bima memeriahkan festival pawai Rimpu ke-3 tahun 2023 yang digelar Pemerintah Kota Bima sebagai bentuk melestarikan budaya leluhur, Minggu, 7 Mei 2023.
Ribuan warga memadati jalan Soekarno-Hatta sepanjang sekitar 1 kilometer dengan mengenakan sarung khas bima rumpu Mantika, Mereka mulai memadati sepanjang jalan Soekarno-Hatta.
Festival yang mengangkat tema "Rimpu Ma Ambi, Heritage of (Warisan budaya Bima)". ini bertujuan untuk menggerakkan perekonomian rakyat dibawah, Pawai Rimpu ini hanya ada di Kota Bima, tidak ada di daerah lain
Pawai rimpu terlihat riang gembira sesekali melakukan aktifitas selvy saat berjalan santai menggunakan pakaian khas bima tempo dulu (rimpu).
Peserta perempuan mengenakan Rimpu dan peserta pria mengenakan katente tembe serta sambolo.
Selain dimeriahkan oleh warga masyarakat Kota Bima, juga Pawai rimpu diikuti oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lingkup Kota Bima, karyawan BUMN dan perusahaan swasta ikut memeriahkan acara tersebut.
Para Peserta pawai Rimpu dilepas di dua lokasi dan finis di halaman kantor Pemkot Bima, dari arah barat dilepas di Gedung Paruga Nae dan yang dari arah timur star di Lapangan Pahlawan Raba.
Kedua peserta dari Barat dan Timur menuju Kantor Walikota Bima. dan di Panggung Kehormatan di Kantor Walikota Bima nampak Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE (HML) dan jajaran Forkopimda Kota Bima.
Nampak Walikota HML menebarkan senyum bahagianya kepada seluruh peserta yang sudah mencapai finis sebagai bukti sukses dan meriahnya pawai Rimpu yang digelar oleh Pemkot Bima tersebut.
Pemkot Bima pun menyediakan berbagai hadiah door prize bagi peserta, diantaranya adalah 5 unit sepeda motor serta Ratusan Door Prize lainnya yang menarik.
Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE (HML) usai Pawai Rimpu menyampaikan bahwa pawai rimpu yang dilaksanakan 2 tahun terakhir dilakukan tanpa biaya.
masyarakat begitu antusias meramaikan festival pawai rimpu, dan tahun ini lebih meriah dari sebelumnya.
"Pawai rimpu ini bertujuan untuk menggerakkan perekonomian rakyat dibawah, Pawai Rimpu ini hanya ada di Kota Bima, tidak ada di daerah lain. Ini murni hajatan kita, beda dengan gelaran MotoGP di Mandalika itu ada perhatian pusat, kalau Pawai Rimpu murni Pesta Rakyat Bima," ungkap Wali Kota.
Waikota HML cukup bangga dengan seluruh elemen warga masyarakat peserta pawai rimpu dan pihak-pihak terkait selaku penyelenggara yang sudah memberikan yang terbaik dalam pelaksanaan pawai rimpu.
"Terimakasih pada semua pihak yang terlibat dalam pawai rimpu Sehingga masyarakat dapat menikmati pawai ini dengan suka cita dan riang gembira, serta bernilai ekonomis" ucap walikota HML.
*RED*